08 October 2012
Tips Merakit Komputer Baru
Mungkin ada beberap agan2 ada yang berencana mau ngerakit komputer? entah untuk gaming ataupun professional, berikut saya kasih tips nya. Saya sengaja tidak taruh di subforum computer karena saya juga tidak akan membahas detail tentang komputer itu sendiri, disini saya hanya akan memberi tips secara umum saja.
1. Tentukan kebutuhan anda. Ingat, kebutuhan, bukan keingingan ya!
Beberapa hardware yang wajib anda miliki untuk merakit sebuah PC yaitu:
- Prosesor
- Motherboard
- RAM/Memory
- PSU (Power Supply)
- DVD Rom
- Keyboard dan Mouse
- Monitor
Kenapa ga saya taruh VGA (Graphics Card) dan Soundcard diatas? karena kebanyakan Motherboard jaman sekarang sudah memiliki VGA dan Soundcard onboard, yang artinya VGA dan soundcard tersebut sudah "terpasang" dari pabriknya di Motherboard. Apa itu Motherboard? Motherboard adalah komponen PC dimana nantinya semua komponen lainnya di colokkan disitu termasuk Prosesor, RAM, VGA, dst..
Sisanya itu "optional", yaitu:
- VGA
- Soundcard
- Speaker
2. Tentukan (hitung) budget anda.
Kalo ini sepertinya ga butuh penjelasan detail yah.. Karena cuman tuhan dan anda yang tau..
3. Cari informasi sebanyak2nya mengenai spek (spesifikasi) hardware yang akan anda beli dan butuhkan.
Cara yang menurut saya efektif itu gabung ke web forum2 hardware ternama seperti:
- Kaskus SF Computer.
- Chip.co.id
- Tomshardware.com
- Forums.anandtech.com
- Hardforum.com
Biasanya disana juga anda bisa bertanya sekalian mengenai kebutuhan spek hardware anda. Tapi ingat, selalu pilih spek (spesifikasi) hardware yang sesuai dengan kebutuhan! karena yang namanya forum pasti ada saja yang ngasih saran yang sebetulnya gak kita butuhin. Biasa mereka sebut ini "racun"
4. Ini salah satu yang terpenting, JANGAN HABISKAN DANA (BUDGET) ANDA SEMUANYA!!!
Percaya deh, yang namanya teknologi khususnya hardware komputer itu cepet banget!! yang ada nanti anda malah menghabiskan dana yang akhirnya akan jauh lebih besar karena upgrade ini itu... Saran saya, beli secukupnya dan sisihkan untuk upgrade kemudian.
Karena berdasarkan pengalaman saya, contohlah untuk PC gaming, sebuah VGA entry level(kelas bawah) Nvidia GTX 460 pun itu sudah dapat memainkan berbagai macam game dengan sangat baik. Jika misalnya karena anda memiliki budget yang besar dan langsung anda habiskan semuanya, pastinya anda akan mendapat kan VGA yang jauh lebih baik misalnya Nvidia GTX 680 (salah satu VGA terbaik dan termahal saat thread ini dibuat) Tapi padahal nantinya game yang anda mainkan juga tidak membutuhkan setinggi itu, yang ada jadi sia2 kan? Sayang.. Dan gak taunya kedepan keluar lagi VGA sekelas GTX 680 yang harganya lebih murah... Sakit ati kan? Ini sering sekali saya rasakan dan akhirnya ngebuat saya kapok!
Makanya, daripada nanti anda rugi dan sakit ati, saya kasih saran berdasarkan pengalaman saya ini..
5. Cari toko yang anda percaya.
Karena saya pernah ngerakit sebuah PC, dan ternyata ada beberapa kabelnya kurang. (diambil sama toko). Saya gak maksud ngejelekin Toko Komputer di Indonesia kok, tapi biar anda tau saja, memang ada beberapa yang seperti ini.. makanya harus berhati2.. cek buku manualnya dan pastikan kalo kabel2 dan aksesoris lainnya sesuai dengan yang ada di buku manual.
Pastikan juga semua berfungsi dengan baik termasuk USB dan Audio front panel, maksudnya slot usb dan colokan audio yang ada di depan kasing (biasanya) berjalan dengan baik.. karena kadang2 suka ga dirakit bener, jadi yang didepan kasing ini gak berfungsi.
Tidak percaya dengan saran2 diatas? silahkan jangan dipraktekan dan kasih tau ya hasilnya!